- Bupati Kutai Kartanegara: Peran Orang Tua Penting dalam Mencegah Stunting
- Dinsos Kukar Maksimalkan Peran PKH dalam Penanganan Stunting
- Loa Kulu Catatkan Nol Stunting, Bukti Keberhasilan Program Gizi Terpadu
- Wujudkan Lingkungan Sehat , Melalui SPAM di Pedesaan
- Optimalkan Peran TP-PKK dalam Penanganan Stunting
- Program Bakti Pantas dalam Penanganan Stunting
- Disperkim Kukar Bangun Infrastruktur Sanitasi yang Layak Dalam Penanganan Stunting
- Bupati Kutai Kartanegara: Peran Dunia Usaha Penting dalam Penanganan Stunting
- 32 Puskemas se-Kutai Kartanegara Ikuti Pelatihan Penggunaan Aplikasi Bakti Pantas
- Unggul Diatas 70 Persen, Edi Damansyah Sebut Kemenangan Milik Seluruh Rakyat Kukar
Dispora Kaltim Dorong Pembinaan Atlet di Seluruh Daerah Kaltim untuk Tingkatkan Prestasi
Keterangan Gambar : Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kalimantan Timur (Kaltim), Rasman. (Foto : Dicky KN)
kukarnews.id, SAMARINDA – Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kalimantan Timur (Kaltim), Rasman, mengungkapkan pentingnya pembinaan atlet di setiap daerah di Kaltim untuk mendongkrak prestasi olahraga di tingkat nasional dan internasional. Ia menekankan bahwa Pemprov Kaltim harus memperluas pencarian bibit-bibit unggul tidak hanya di Samarinda, tetapi juga di kabupaten dan kota lainnya.
“Jangan hanya berkutat di Samarinda saja. Bagaimana bisa meraih prestasi kalau tidak mencari bibit-bibit unggul di luar daerah? Provinsi memiliki tanggung jawab besar terhadap pembinaan prestasi. Kita mendorong seluruh Pemprov untuk lebih intens dalam melakukan seleksi dan pembinaan usia dini, termasuk melalui klub olahraga di setiap daerah,” ujar Rasman.
Baca Lainnya :
- Dispora Kaltim Berikan Ruang Ekspresi, Lahirkan Putri Hijab Pertama Kaltim0
- Nabila Anwar Dinobatkan sebagai Putri Hijab Kaltim, Siap Jadi Duta Fashion Islami0
- .0
- .0
- Dispora Kaltim Kaji Ulang Tarif Masuk Stadion Palaran0
Rasman menyoroti peran penting pemerintah kabupaten dan kota dalam pembinaan prestasi di daerah masing-masing. Menurutnya, setiap kabupaten dan kota seharusnya turut mendukung pengembangan atlet, karena prestasi yang diraih oleh atlet dari daerah akan menjadi kebanggaan bagi daerah tersebut.
“Pembinaan ini bukan hanya tugas pemerintah provinsi, tetapi juga kabupaten dan kota. Mereka harus memiliki peran aktif karena ketika atletnya berprestasi di tingkat nasional maupun internasional, kebanggaan itu juga untuk daerah mereka,” jelas Rasman.
Rasman juga berharap dukungan dari perusahaan-perusahaan di Kalimantan Timur, khususnya yang bergerak di sektor olahraga, agar berkontribusi dalam pembinaan prestasi atlet. Ia menegaskan bahwa dukungan dari berbagai pihak sangat penting untuk mengembangkan potensi olahraga di Kaltim.
Pada akhir pernyataannya, Rasman menghimbau kepada para atlet junior di Kalimantan Timur untuk serius dalam berlatih dan mengejar prestasi. “Berlatihlah dengan serius, sesuai dengan harapan masyarakat dan pelatih. Kami ingin melihat atlet dari Kalimantan Timur yang bisa mengharumkan nama daerah di tingkat nasional dan internasional,” pungkasnya. (adv/disporakaltim/dc/rhi)